Selasa, 25 November 2014

Manusia dan Tanggung Jawab



A. Pengertian Tanggung Jawab 

Pengertian tanggung jawab dalam Kamus Umum Bahasa Besar Indonesia adalah keadaan dimana wajib menanggung segala sesuatu, sehingga berkewajiban menanggung, memikul jawab, menanggung segala sesuatunya atau memberikan jawab dan menanggung akibatnya.

Adapun tanggung jawab secara definisi merupakan kesadaran manusia akan tingkah laku atau perbuatan baik yang disengaja maupun yang tidak di sengaja. Tanggung jawab juga berarti berbuat sebagai perwujudan kesadaran akan kewajiban.

Apabila dikaji, tanggung jawab itu adalah kewajiban atau beban yang harus dipikul atau dipenuhi sebagai akibat dari perbuatan pihak yang berbuat, atau sebagai akibat dari perbuatan pihak lain, atau sebagai pengabdian, pengorbanan pihak lain. 


Manusia dan Padangan Hidup

A. Pengertian Pandangan Hidup

Pandangan hidup itu bersifat kodrati, karena itu ia menentukan masa depan seseorang. Pandangan hidup artinya pendapat atau pertimbangan yang dijadikan pegangan, pedoman, arahan, petunjuk hidup di dunia. Pendapat atau pertimbangan itu merupakan hasil pemikiran manusia berdasarkan pengalaman sejarah menurut waktu dan tempat hidupnya.

Dengan demikian pandangan hidup itu bukanlah timbul sekita atau dalam waktu yang singkat saja, melainkan melalui proses waktu lama dan terus-menerus, sehingga hasil pemikiran itu dapat diuji kenyataannya.


Jumat, 21 November 2014

Manusia dan Keadilan



Pengertian Keadilan

Menurut kamus Besar Bahasa Indonesia kata keadilan berasal dari kata "adil", mempunyai arti kejujuran, ketulusan dan keikhlasan yang tidak berat sebelah. Sehingga keadilan mengandung pengertian sebagai suatu hal yang tidak berat sebelah atau tidak memihak dan tidak sewenang-wenang.

John Rawls, filsif Amerika Serikat yang dianggap salah satu filsuf politik terkemuka abad ke-20, menyatakan bahwa "Keadilan adalah kelebihan (virtue) pertama dari institusi sosial, sebagaimana halnya kebenaran pada sistem pemikiran"

Keadilan menurut Aristoteles: Kelayakan dalam tindakan manusia. Kelayakan diartikan sebagai titik tengah antara kedua ujung ekstrem yang terlalu banyak dan terlalu sedikit. Kedua ujung ekstrem ini menyangkut dua orang atau benda. Bila kedua orang tersebut mempunyai kesamaan dalam ukuran yang telah ditetapkan, maka masing-masing orang harus memperoleh benda atau hasil yang sama, kalau tidaj sama maka masing-masing orang akan menerima bagian yang tidak sama, sedangkan pelanggaran terhadap proporsi tersebut disebut tidak adil.


Minggu, 09 November 2014

16 vs 08

Terimakasih sekolah tercinta untuk malam minggu yang super kece. Mengadakan pensi yang luar biasa petjah nya, dan makasih juga karena pensi ini menjadi ajang reunian kami lulusan 2014 :") yang walaupun susah banget buat ketemu karena manusianya banyak (sekali). Sedikit mau cerita aja pensi yang masih jadi anak SMA dan yang udah kuliah.

16 November 2013

Haeee, kita balik ketahun sebelumnya yah, agak malu sih ceritain gimana. Tapi waktu ini pensi pertama yang diluar sekolah, so exited! Karena berhubung masih jadi anak sma tentu harus ikutin acara internalnya. Malesin ga sih? sebenernya sih agak yah segala ada acara fashion show. Iya malesin karena gue yang disuruh jadi modelnya. Bukan fashion show yang pake dress gitu bukan, tapi yang pake baju adat. Jaman sekarang agak susah kan penyewaan baju adat, kebanyakan untuk TK :( Tapi makasih yah kamu (Dian, Ana, Laras, Rio, Novia) yang kemarin mau jadi asisten buat dandanin sama nyariin bajunya :"). Loh kan ini setiap kelas, ya harus dibantuin dong! Perjuangannya sih ga akan dilupain.

Ya kalian tahu kan rasanya di PHP-in, kalau kata cita-citata sakitnya tuh disini. Iya panitia bilang sih acaranya mulai jam 10an, tapi kita udah dandan rapih tapi gamulai juga. Mana beluman makan :( aku laper mz, mb. Ya pokoknya sebelum acaranya mulai selalu ada kata sambutan! YA. Gini kalau nungguin yang ga pasti, ujungnya foto.





Nyesel ga? jawabannya udah pasti engga! tapi capenya sih iya banget. Mau share foto yang banyak tapi nanti kepanjangan. Tapi acaranya sukses ga? Sukses sih kalau kata gue. Tapi gatau karena gue ga merhatiin. Jadi begini setelah nunggu 2 jam. (tolong mukanya jangan dizoom) 





Lanjut cerita yah, karena acara internalnya pagi sampai siang dan biasanya diisi dengan band-band yang ikut OMB (osis mencari bakat) gue pulang kerumah. Agak males sih kalau disana sampe malem, mending pulang dulu kan ya? iya. Kembali ke pensi nya nanti sore aja, saat GS nya udah keluar semua (ini gue) hehehe. Ga banyak yang bisa diceritain intinya seneng. Gini kalau wanita bentuknya kalau udah malem...



08 November 2014

Yang ini kisahnya agak beda, karena udah bukan anak sma lagi. Tapi bukan berarti ga bikin seneng juga. Salah satu alasan kenapa dateng ke pensi tahun ini sih karena GS nya keceeeeee serius bukan karena alumni yang bilang gini. Nah bonusnya sekalian reunian, ya secara banyak kuliah yang diluar kota, bahkan yang dibekasi pun jarang banget ketemu. Niatnya sih mau foto bareng-bareng biar bikin iri yang ga pulang, namun apa daya dengan manusia yang begitu banyak ga ketemu. Sekali ketemu sama orang yang ingin dihindari, nasib. Entah gue doang atau kalian juga merasakan, semakin ingin menghindar malah dipertemukan, cih. 

Dibilang menikmati sih menikmati, cuman karena udah mulai bulan hujan jadi agak terganggu sama hujan. Tapi ga ngaruh banget sama acaranya, tetep keren. Walaupun kerudung menjadi lepek agak basah-basah karena gerimis tapi tetep enjoy. 




Ini kisah ku, mana kisah mu?

Minggu, 02 November 2014

Cara membuat kurva permintaan di excel

Yaaaaa, kita bertemu kembali.
Mau berbagi cara membuat kurva di excel :") karena berhubung tugas pengantar ekonomi jadi sekalian share diblog aja. Bukan gimana-gimana soalnya udah cari digoogle juga cuman kok caranya ribet yah. Gue juga agak lupaan orangnya, makannya bikin postingan. Dan terimakasih buat Destiara Dita atas ilmunya, yang udah ngasih tau aku caranya hohohoh. 

1. Bikin tabel Permintaannya 


Kira-kira begini tabelnya
2. Klik insert > Scatter 

Pilih scatter yang diinginkan


3. Lalu akan muncul chart tools > design > Select data (maka muncul select data source)

4. Klik add > maka akan muncul seperti gambar > series name diisi dengan nama, (frida) > series x     value diisi dengan jumlah permintaan (frida) > Series y value diisi dengan harga. Lalu ulang sampai semua kurva jadi.



Selamat mencoba !!

Sabtu, 01 November 2014

Jika

Jika,
Jika kamu adalah sumber kebahagiaan, maka sekarang sudah pasti aku sedang sekarat.
Sekarat karena merindukanmu.
Rindu ini seperti sebuah salju yang turun, semakin tak digubris semakin tebal.

Jika kamu tahu, perasaan ini semakin lama semakin rumit.
Rumit karena aku tak mengerti.
Seperti benang yang tak beraturan. Kusut.

Jika jarak adalah sebuah penghalang.
Maka kenapa begitu banyak orang yang rela menyebrang demi sebuah cinta?
Bukan jarak yang salah, tapi karena aku bukanlah tujuanmu berlabuh.