Kegelisahan merupakan salah satu bagian kehidupan manusia yang sering dialami karena beban psikologis, yang biasanya diiringi dengan rasa khawatir atau rasa takut pada suatu hal. Manusia diciptakan oleh Tuhan dengan segala sifat yang paling sempurna diantara makhluk yang ada di bumi ini, sifat tersebut adalah cipta,rasa dan karsa. Kegelisahan sendiri berasal dari kata 'gelisah'. Gelisah yang artinya merasa tidak tentram di hati, merasa khawatir atau cemas, tidak tenang dan sebagainya. Manusia gelisah karena di hantui rasa takut atau pun khawatir.
B. Sebab-sebab Orang Gelisah
1. Ketidakmampuan seorang dalam menghadapi kenyataan hidup.
2. Munculnya rasa takut tidak mampu menyesuaikan diri dengan lingkungan.
3. Adanya dorongan kegelisahan dari dalam hati nuraninya sendiri.
4. Adanya perasaan takut kehilangan hak maupun nama baiknya.
5. Karena sedang menunggu sesuatu.
6. Kesulitan Ekonomi.
7. Kesulitan mendapatkan pasangan hidup yang ideal.
C. Contoh Orang Gelisah
Contoh :Roby anak laki-laki berumur 10 tahun, duduk di
kelas 4 SD. Pada suatu hari ia diberi tahu ayahnya bahwa bulan depan ayahnya
pindah ke kota lain. Mereka sekeluarga harus pindah. Sudah tentu ia harus ikut.
Jadi, ia harus pindah sekolah ke kota tempat ayahnya bertugas. Ibunya tampak
gelisah, karena ia telah merasa betah tinggal di tempat itu berkat adanya
seorang ibu yang aktif mengumpulkan dan memajukan ibu-ibu. Lebih-lebih Roby,
karena baik di kampung maupun di sekolah ia memiliki banyak kawan. Ia takut
kalau di tempat baru kelak ia tidak merasa betah. Namun bila tidak ikut pindah,
ia akan ikut siapa?. Bila ikut pindah, bagaimana suasana di tempat baru nanti?
Ia takut pada bayangannya sendiri.
D. Usaha untuk Mengatasi Kegelisahan
1. kita menanyakan pada diri kita sendiri (instropeksi), akibat yang paling buruk yang bagaimanakah yang akan kita tanggung atau yang akan terjadi.
2. kita bersedia menerima akibatnya dengan rasa tabah dan senang hati niscaya kecemasan tersebut akan sirna dari jiwa kita.
3. Dengan bersamaan berjalannya waktu kita dapat mencoba untuk memperkecil dan mengurangi keburukan-keburukan akibat timbulnya kecemasan tersebut dalam jiwa kita.
E. Pengertian Keterasingan
Terasing, diasingkan atau sedang dalam keterasingan sudah
ada sejak puluhan bahkan ribuan tahun lamanya. Dimana terasing pada dasarnya
dapat didefinisikan sebagai bentuk kehilangan eksistensi diri yang disebabkan
tidak adanya pengakuan tentang keberadaan kita “secara hakikat” atau dengan
kata lain merasa tersisihkan dan termarjinalkan oleh diri sendiri dan orang
lain dalam pergaulan atau mayarakat.
Pengalaman Keterasingan: Mungkin selama saya menjalani kehidupan belum pernah merasa terasingkan, karena saya tidak merasa sulit bergaul dengan orang baru dilingkungan yang juga baru.
F. Pengetian Kesepian
Kesepian adalah keadaan emosi dan kognitif
yang tidak bahagia yang diakibatkan oleh hasrat akan hubungan akrab tetapi
tidak dapat mencapainya. Individu yang tidak mengingkan teman bukan orang yang
kesepian, tetapi seseorang yang menginginkan teman dan tidak memilikinyalah orang
yang kesepian. Kesepian adalah pengalaman subjektif. Kesepian juga
dideskripsikan sebagai kesakitan sosial suatu mekanisme psikologis untuk
memperingatkan seorang individu atas isolasi yang diinginkan dan memtovasinya
untuk mencari hubungan sosial.
Penyebab Kesepian:
Penyebab pertama adalah transisi kehidupan.
Transisi yang menyebabkan perubahan sehingga kita merasa kesepian. Menjadi tua
kemudian ditinggalkan anak dapat menciptakan kesepian dalam hidup. Berganti
pekerjaan, sakit keras, pensiun, dapat menimbulkan kesepian.
Penyebab kedua adalah keterpisahan. Ketika
kita diisolasi dalam pengertian terpisah dari teman-teman dekat, terpisah dari
keluarga anda (dikarenakan karier, praktek kuliah, wajib militer, atau alasan
lainnya) itu dapat menyebabkan kesepian.
Penyebab ketiga adalah direndahkan/dipermalukan.
Dalam dunia pekerjaan, dunia pendidikan atau dalam relasi sosial dengan orang
lain, bila mendapatkan ucapan yang merendahkan atau dipermalukan di depan umum
akan menimbulkan rasa kesepian yang dalam.
Penyebab keempat dari kesepian adalah
penolakan. Kita merasa sakit hati, tidak
dianggap, tidak berguna, tidak bisa diandalkan, tidak dicintai dan lain
sebagainya.
Ketidakpastian berasal dari kata tidak pasti
artinya tidak menentu, tidak dapat ditentukan, tidak tahu, tanpa arah yang
jelas, tanpa asal usul yang jelas. Itu semua disebabkan oleh pikiran yang tidak
dapat berkonsentrasi yangmengacaukan pikirannya.
H. Penyebab Terjadinya Ketidakpastian
a. Obsesi Merupakan neurosa jiwa, yaitu adanya pikiran atau perasaan tertentu yang terus menerus. Biasanya hal – hal yang tidak menyenangkan.
b. Kompulasi Ialah adanya keragu – raguan tentang apa yang telah dikerjakan, sehingga ada yang tidak disadari melakukan perbuatan yang serupa berkali – kali.
c. Hysteria Ialah neurosa yang disebabkn oleh tekanan
mental,kekecewaan, pengalaman pahit yang menekan, kelemahan syaraf, tidak mampu
menguasai diri, sugesti dari sikap orang lain.
d. Keadaan emosi Dalam keadaan tertentu seseorang berpengaruh
oleh emosinya. Ini Nampak pada keseluruhan pribadinya.
I. Usaha untuk Mengatasi Ketidakpastian
J. Referensi
https://www.scribd.com/doc/155248575/Manusia-Dan-Kegelisahan
https://aguspranata.wordpress.com/2011/11/27/cara-mengatasi-kegelisahan-atau-kecemasan/
http://id.wikipedia.org/wiki/Kesepian
http://kesehatan.kompasiana.com/kejiwaan/2013/07/15/penyebab-orang-merasa-kesepian-dalam-hidup-573758.html
http://prima-iamcome.blogspot.com/2011/05/manusia-dan-kegelisahan.html
I. Usaha untuk Mengatasi Ketidakpastian
Usaha – usaha mengatasi ketidakpastian Untuk
mengatasi keadaan ketidakpastian, tergantung pada mental si penderita. Jika
penyebabnya sudah diketahui, kemungkinan juga tidak dapat disembuhkan, maka
yang terbaik adalah pergi ke psikolog. Dan penyebabnya itu jelas, maka cari
solusinya agar bisa teratasi.
J. Referensi
https://www.scribd.com/doc/155248575/Manusia-Dan-Kegelisahan
https://aguspranata.wordpress.com/2011/11/27/cara-mengatasi-kegelisahan-atau-kecemasan/
http://id.wikipedia.org/wiki/Kesepian
http://kesehatan.kompasiana.com/kejiwaan/2013/07/15/penyebab-orang-merasa-kesepian-dalam-hidup-573758.html
http://prima-iamcome.blogspot.com/2011/05/manusia-dan-kegelisahan.html
Tidak ada komentar:
Posting Komentar